Agrinex Expo 2018 (4): Bunga Bangkai Mini

0
6
bunga bangkai

Selain mengoleksi keanekaragaman buah tropis dunia, Taman Buah Mekarsari di Kabupaten Bogor, Jawa Barat menyimpan koleksi unik, yakni bunga bangkai mini Amorphophallus ongsakulii. Bunga bangkai itu dipamerkan dalam terarium pada 12th Agrinex Expo 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

Amorphophallus ongsakulii yang ditemukan di hutan tropis Laos pada 2004 sudah dideskripsikan pada 2006 sebagai spesies bunga bangkai paling kecil di dunia saat ini. Spesies bunga bangkai tersebut mempunyai tinggi 5-10 cm dengan sosok daun mirip daun pakis. Bunga bangkai yang mengeluarkan bunga putih itu juga berumbi nan kecil.

Siklus hidup Amorphophallus ongsakulii sama seperti jenis bunga bangkai lain. Terdapat 3 tahap, yakni vegetatif, dorman, dan generatif. Tahap vegetatif dimulai dengan perkembangan umbi yang memunculkan batang tunggal serta daun. Berikutnya, tahap dorman dengan ciri batang dan daun menjadi layu serta menyisakan umbi di tanah. Pada tahap generatif, terlihat kemunculan bunga majemuk yang akan menggantikan batang dan daun layu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here