Banjir Bunga Anggrek Cattleya

8
235
anggrek cattleya

Jangan singkirkan anggrek cattleya Anda bila anggrek tersebut mogok berbunga atau tidak pernah berbunga sama sekali.

Ada cara ampuh membuat anggrek cattleya banjir bunga: perbanyak anakannya, lalu tutup anakan tersebut berulang-ulang dengan plastik. Hasilnya? Anda bisa melihat bunga anggrek cattleya dengan 15-20 kuntum bunga.

1. Setiap pseudobulb anggrek cattleya memiliki 3 calon mata tunas. Tunas anakan yang tumbuh sepanjang 5 cm ditutup plastik transparan sepanjang 7 cm. Sisa plastik sepanjang 2 cm dipakai untuk mengikat.

2. Pastikan tidak ada air tersisa pada tunas.

3. Ganti plastik setiap kali tunas tumbuh. Sampai siap berbunga, plastik diganti sekitar 4 kali.

4. Plastik boleh dilepas seterusnya sampai amplop bunga terlihat.

8 COMMENTS

      • Yang Anda maksud mungkin kuncup bunga. Cara paling mudah memakai pupuk anggrek berkadar P (fosfor) dan K (kalium) tinggi. Salah satu merek dengan syarat tersebut adalah pupuk anggrek Growmore (pilih P dan K, masing-masing sebesar 30%). Semoga membantu. Salam bebeja

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here