Jamur Shiitake Obat Para Dewa

0
6
jamur shiitake

Di Jepang ada hari khusus berburu jamur shii alias jamur shiitake. Lantaran istimewa, jamur shiitake biasanya menjadi bingkisan untuk diserahkan pada orang yang dihormati atau dicintai.

Mengapa demikian? Jamur shiitake memiliki khasiat luarbiasa dalam menyembuhkan penyakit. Sebab khasiat jamur shiitake besar, di Jepang Lentimula edodes itu disebut obat para dewa. Jamur shiitake pun selalu hadir dalam masakan Jepang.

Jamur memiliki asam amino esensial, lemak, vitamin, dan mineral. Oleh sebab berlimpah senyawa berguna, Ibnu Sina, ahli kedokteran Islam banyak memanfaatkan jamur tersebut sebagai bahan untuk mengobati penyakit.

Khusus jamur shiitake, riset Cochran dari Michigan University di Amerika Serikat pada 1974 membuktikan, bila senyawa lentinan pada shiitake merupakan obat antidiabetes dan antitumor. Daya hambat pada sel tumor mencapai 70%. Keunggulan lain, sebagai antivirus. Jadi bila Anda flu tak kunjung reda, silakan mengonsumsi jamur shiitake.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here